Peringati HBA ke-60,Kejari Halut Melakukan Serangkaian Kegiatan,Ini Kegiatannya

By admin on 2020-07-21



HALUT—Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Halmahera Utara, I Ketut Terima Darsana memimpin upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Galela, dalam rangka memperingati Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) Ke-60, dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini (IAD) ke-20, Selasa (21/07/2020).

Kegiatan ini di laksanakan dengan diawali Upacara Penghormatan serta memberikan doa dengan  mengheningkan cipta kepada arwah para pahlawan yang telah berjasa memerdekakan Bangsa dan Negara Indonesia ini dari para penjajah. 


Kegiatan ziarah dan tabur bunga tersebut selain diikuti Kajari Halmahera Utara, juga Para Kasi,seluruh pegawai dan pengurus IAD Daerah Halmahera Utara.

Kajari Halmahera Utara, I Ketut Terima Darsana mengatakan kegiatan ziarah dan tabur bunga di taman makam pahlawan ini sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan maupun melaksanakan tugas negara.

 “Kegiatan ini merupakan rangkaian HBA Ke-60 dan HUT IAD XX tahun 2020. Ziarah dan tabur bunga adalah sebagai bentuk penghormatan dan mengenang jasa para pahlawan yang juga memperjuangkan NKRI,” kata Kajari Halut, I Ketut Terima Darsana, dalam keterangan resminya usai ziarah dan tabur bunga. 

Selain itu kata Kajari,Makna ziarah ke Taman Makam Pahlawan ini juga untuk memupuk jiwa kepahlawanan sebagai bentuk pengabdian kepada bangsa dan negara yang kita cintai bersama.

”Khususnya insan adhyaksa akan senantiasa mengisi apa yang diperjuangkan oleh para pahlawan,”ujarnya.

Sebelumnya Kejari Halut dalam memperingati  HBA ke-60 dan HUT- IAD ke-20  tahun 2020 telah melakukan serangkaian kegiatan diantaranya kunjungan/ anjangsana kepada warga KBPA ( Keluarga Besar Purna Adhyaksa) atau di sebut purna adhyaksa, bakti sosial di panti asuhan, dan ziarah di TMP Galela.(Muzer )